EVERCOSS Elevate Y3+, Smartphone 4G Pertama Dengan Desain dan Harga Murah

Spesifikasi Dan Harga Evercoss Elevate Y3+ - Tak mau ketinggalan dari vendor lain, Evercross juga akhirnya merilis ponsel berteknolgi 4G LTE pertamanya dengan nama EVERCOSS Elevate Y3+. Dengan bandrol masih pada kisaran Rp 1.5jutan, ponsel pintar ini masuk dalam salah satu jajaran smartphone 4G.

Menilik soal desian, EVERCOSS Elevate Y3+ memiliki desain yang cukup baik dan persisi sehingga terasa begitu nyaman digenggam. Detail tiap sudut dan sisi juga nampak rapi dengan balutan plastiknya. Ketika mengoperasikan dengan satu tangan, ada baiknya sedikit hati-hati karena backcover terasa sedikit licin. Selain itu jejak jari juga sangat gampat tertempel pada panel belakang tersebut.

Spesifikasi Dan Harga Evercoss Elevate Y3+
Harga Evercoss Elevate Y3+
Lanjut kebagian layar. Ponsel ini menggunakan layar HD dari teknologi LCD yang berukuran 5inci. Pancaran layar cukup nyaman untuk dipandang pada jangka waktu yang lama. Gambar ikon dan tulisan pun bisa terluhat cukup mulus. Dan yang terpenting, ketika digunakan di bawah paparan matahri yang cukup terik layarnya masih bisa diandalkan.

Menggunakan prosesor Quad-core 1.0GHz dari chip Mediatek MTK6735 yang dikawinkan dengan 2Gb RAM membuat EVERCOSS Elevate Y3+ cukup lancar tanpa hambatan. Kualitas grafik dari GPU Mali Mali-T720 juga bisa dibilang lumayan ketika bermain game-game asyik. Sementara memori internanya memiliki ruang 16Gb yang bisa ditambah hingga 32Gb pastinya dengan microSD.

Spesifikasi Dan Harga Evercoss Elevate Y3+
Spesifikasi Evercoss Elevate Y3+
Untuk pemotretan, kamera utama 8Mp-nya terbilang bagus hasilnya saat memotret di area yang cukup cahaya. Sedang untuk berselfie, kamera 5Mp dan flash menjadikan hasil foto tak begitu mengecewakan. Sementara kualitas rekam tidak terlalu bagus, tangkapan gambar terlihat kurang focus.

Menariknya, ponsel ini memiliki smart gesture yang berguna sebagai shortcut membuka beberapa aplikasi yang ada. Sayangnya, baterai yang ditanamkan hanya berkapasitas 2100mAh. Namun, bagi yang memiliki dana pas, EVERCOSS Elevate Y3+ juga pas untuk dipinang.

Spesifikasi EVERCOSS Elevate Y3+
Jaringan : GSM / 3G /HSDPA / 4G LTE
Sim : Dual-SIM (dual standby)
Layar : 5.0 Inches, IPS LCD, 720 x 1280 pixels (~294 ppi)
Prosesor : Quad Core 1.0 Ghz, Chipset MediaTek MT6735
Grafiik : GPU Mali-T720
Memory : 16Gb internal, up to 32Gb eksternal; 2Gb RAM
OS : Android OS, v5.1 (Lollipop)
Video : 1080p@30fps
Kamera : Primer 8Mp autofocus, LED Flash; sekunder 5Mp LED Flash
Konektivitas : Wi-Fi, hotspot, Bluetooth v3.0, GPS with A-GPS
Sensor : Accelerometer, proximity, 3D Gravity
Baterai : Li-Ion 2100 mAh

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel