Foto Bocoran Oppo Find 7
Smartphone andalan terbaru Oppo mendatang, Oppo Find 7 bisa disebut merupakan slah satu perangkat terburuk dalam segi menyimpan rahasia di industri teknologi. Sementara, dari pihak perusahaan juga telah mengungkapkan sebagian besar informasi rinci mengenai spesifikasi itu. Bahkan, bocoran yang terkait dengan Find 7 malah semakin mengalir teratur menjelang peluncurannya.
Setelah foto-foto terkait smartphone Oppo tersebut sempat marak bermunculan, seperti DetikInfo lansir dari jeruknipis, kini hadir foto yang diambil langsung dari Find 7 sebelum melakukan peluncuran. Foto yang bocor tersebut menunjukan bentuk bezel samping yang ramping, serta user interface yang terlihat akrab dengan pengguna, dan panel belakang dari smartphone.
Pihak Oppo menegaskan bila Find 7 akan hadir dalam dua versi, satu dengan layar FHD, dan lainnya dengan layar GHD. Model dengan resolusi yang lebih tinggi diharapkan bakal mengusung prosesor Snapdragon SoC 801 dan RAM 3 GB, sedangkan versi lain akan menggunakan prosesor Snapdragon 800 dan RAM 2 GB. Oppo Find 7 akan memiliki baterai yang dapat dilepas, dan setidaknya salah satu versi dari dua model Find 7 disebut akan dilengkapi dengan kamera 50MP.